Sumedang Puseur Budaya Sunda - Sumedang Pusat Budaya Sunda - Sumedang Centre Of Sundanese Culture

Wabup Buka STQ 2010

Dalam rangka mempersiapkan sekaligus menyeleksi qori/qori’ah, hafidz/hafidzah, dan mufassir/mufassirah, terbaik untuk mengikuti Seleksi Tilawatil Qur’an Tingkat Provinsi Jawa Barat pada Bulan Maret 2010 di Kabupaten Ciamis, Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Sumedang menggelar STQ Tingkat Kabupaten Sumedang selama 2 hari (29 dan 30 Desember 2010)  di Kompleks Pusda’I Sumedang. Pembukaan STQ dibuka oleh Wakil Bupati Taufiq Gunawansyah pada hari Rabu (29/12) di Aula Utama gedung Pusda’i dan dihadiri oleh perwakilan unsur Muspida, Wakil Ketua dan Anggota DPRD, Kepala Kemenag Kantor Sumedang, Kepala BAZIS Sumedang,  jajaran Pengurus LPTQ Kabupaten Sumedang,  serta para Camat dan Muspika peserta STQ se-Kabupaten Sumedang.

Dalam laporan Panitia Penyelenggara yang dibacakan Asisten Pembangunan Setda Dede Hermasyah disebutkan, tujuan dilaksanakannya STQ ini adalah untuk mengaktualisasikan salah satu program prioritas Kabupaten Sumedang menuju Visi Sumedang Sehati dan mengembangkan semangat serta rasa cinta untuk mempelajari dan mengamalkan Al-Qur’an.

Kegiatan yang bertemakan “Melalui STQ Kita Gali Potensi dan Kemampuan Qori’/Qori’ah Selana drngan Visi Sumedang Sehati tersebut” tersebut diikuti oleh 198 orang peserta dari 26 Kecamatan se-Kbupaten Sumedang. Sedangkan cabang STQ yang dilombakan terdiri dari Tilawah Dewasa, Hafidz dan Tilawah 1 Juz, Hafidz dan Tilawah 5 Juz, Hafidz dan Tilawah 10, 20, 30 Juz, serta Tafsir Qur’an Bahasa Arab.

Wakil Bupati Sumedang dalam sambutannya menyampaikan, Al-Qur’an merupakan selain merupakan wahyu Allah Swt tentang mengandung pesan-pesan yang mengatur tata aturan sebagai pedoman hidup manusia, baik secara vertikal maupun horizontal, juga sebagai kitab petunjuk  yang mampu mengetuk pintu hati,sekaligus merangsang daya pikir para pembaca dan pendengarnya.

“Melalui STQ ini, kita berusaha mendekatkan kehidupan masyarakat terhadap Al-Qur’an. Diharapkan sekurang-kurangnya dapat ikut menggairahkan generasi muda khususnya, serta masyarakat pada umumnya, untuk meningkatkan kecintaan terhadap wujud dan makna yang ada dalam Al-Qur’an, sebagai salah satu media untuk mempercepat peningkatan kualitas sumber daya manusia pembangunan,” ujar Wabup.

Selain itu, lanjut Wabup, melalui semangat Al-Qur’an inilah diharapkan menjadi jalan yang akan menghantarkan masyarakat menuju  suatu tatanan yang memiliki komitmen moral untuk membangun kehidupan yang lebih sejahtera lahir maupun bathin dengan penanaman benih-benih generasi Qur’ani.

Khusus kepada Dewan Hakim, Wabup mengingatkan agar hasil seleksi ini merupakan hasil yang benar-benar obyektif dengan tidak adanya pihak yang merasa dirugikan karena bagaimanapun hasil dari kegiatan ini, akan dipertaruhkan dalam penyelenggaraan kegiatan serupa pada tingkat yang lebih tinggi,  baik tingkat Provinsi maupun Nasional.

Kepala Kemenag Kantor Sumedang, Ilih Permana dalam sambutannya mengatakan,  umat Islam berkewajiban untuk terus menerus berikhtiar mensosialisasikan dan mengamalkan seluruh isi kandungan Al-Qur’an melalui berbagai cara salah satunya melalui STQ ini. “Oleh karena itu, momentum STQ ini selayaknya kita jadikan media muhasabah dan evaluasi kualitas keimanan dalam mengimplementasikan nilai-nilai ajaran Al-Qur’an,” jelasnya.

Melalui alunan bacaan dan  pemahaman Al-Qur’an yang menyentuh, diharapkan STQ menjadi sarana pembinaan umat dalam menghadapi tantangan kehidupan yang semakin kompleks. “STQ dipandang memiliki peran penting dan strategis dalam upaya memasyarakatkan pesan-pesan Al-Qur’an yang saat ini oleh sebagian umat Islam hampir sudah ditinggalkan,” ungkapnya.

Sumber : Bagian Hubungan Masyarakat Setda Kabupaten Sumedang

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kesediannya memberi apresiasi di blog ini.
Salam.
Damai di hati. Damai di bumi.

Berita Lainnya

Catatan

Komentar Terakhir

  © Blogger templates Sunset by Ourblogtemplates.com 2008. Modifikasi: Insanitis 37

Mohon maaf jika ada hak cipta yang terlanggar karena keceroboan dari tim www.taufiq-gunawansyah.com. Jika ada yang merasa terugikan, harap sudi menegur kami di Sini Terima kasih

Back to TOP